Daftar Makanan Khas Bandung Yang memiliki Rasa Lezat

GBNCSHOOL – Kota Bandung merupakan daerah yang tidak hanya menawarkan pemandangan kota besar tetapi juga wisata kuliner yang tidak boleh dilewatkan. Kuliner khas Bandung memang dikenal sangat variatif dan memiliki cita rasa yang tinggi.

Daftar Makanan Khas Bandung Yang memiliki Rasa Lezat :

Batogor

Batogor

Batogor adalah singkatan dari basa tahu goreng. Makanan ini terdiri dari bola bakso ikan atau udang yang dicampur dengan tahu dan digoreng hingga garing. Batgor biasanya disajikan dengan saus kacang pedas dan kecap manis.

Seblak

Seblak

Seblak  adalah salah satu makanan khas Bandung yang punya cita rasa pedas dan gurih. Makanan ini terbuat dari kerupuk basah, ceker, sosis, sayur, dan telur. Serta diberi berbagai bumbu yang membuat rasa kuahnya sedap dan memiliki rasa pedas yang khas.

Cireng

Cireng

Cireng merupakan kependekan dari aci goreng adalah makanan yang dibuat menggunakan adonan tepung kanji yang nantinya akan di goreng. Usahkan agar menyantapnya dalam keadaan masih hangat agar tidak keras dan jangan lupa makan bersama sambal agar semakin nikmat.

Surabi Bandung

Surabi Bandung

Salah satu makanan khas Bandung yang paling populer hingga dulu sampai sekarang adalah surabi. Makanan yang dibuat dari tepung beras yang dibakar di atas mangkuk tanah liat dan tungku api yang memiliki rasa yang gurih. Biasanya surabi disajikan dengan gula merah cair atau disebut juga dengan kinca.

Cuanki

Cuanki

Nama cuanki sendiri yang merupakan singkatan dari Caru Uang Jalan Kaki karena pada awalnya pedagang bakso ini berjualan sambil berjalan kaki. Cuanki adalah siomay goreng yang ikut direbus sehingga memberi tekstur mengembang yang unik. Selain itu tambahan siomay kukus, tahu goreng, tahu rebus, dan mie semakin menambah nikmat bakso cuaki.

Cilok

Cilok

Bandung juga merupakan tempat asal dari cilok atau aci dicolok. Cilok dibuat dari tepung kanji yang dibentuk bulat, lalu ditusuk satu persatu seperti sate, lalu dikonsumsi dengan saus atau bumbu kacang.

Rujak Cuka

Rujak Cuka

Rujak Cuka  merupakan olahan rujak sayur hingga buah dengan cita rasa asam pedas, dan manis. Rujak cuka menggunakan kuah yang lebih cair daripada rujak umumnya.

Mie Kocok

Mie Kocok

Mie Kocok  dibuat dengan mengocok-ngocok mie di dalam wadah sambil dicelup ke dalam air panas. Satu porsinya berisi mie kuning yang disajikan dalam kuah kaldu sapi kental, irisan kikil, tauge, bakso, jeruk nipis, dan ditaburi irisan seledri, daun bawang, dan bawang goreng.

Bakso Tahu

Bakso Tahu

Bakso Tahu adalah tahu yang berisi daging ikan yang di giling. Dalam satu porsi bakso tahu akan merujuk pada makanan berupa tahu isi daging, siomay, dan bumbu kacang sebagai bumbunya.

Gehu

Gehu

Gehu merupakan singkatan dari toge tahu. Makanan khas Bandung ini mirip seperti tahu isi dengan isi tauge yang ada di dalamnya. Tahu kemudian tahu digoreng dengan lapisan tepung krispi. Gehu yang sangat terkenal di Bandung adalah gehu jeletot.

Nasi Timbel

Nasi Timbel

Nasi Timbel merupakan hidangan khas Sunda yang dibuat dari beras bagolo atau beras merah campuran yang dimasak dengan bungkus daun pisang. Nasi ini biasanya ditemani daging atau ikan, tahu, tempe serta sambal dan lalapan.

Karedok

Karedok

Karedok sekilas mirip dengan gado-gado dengan siraman bumbu kacang. Bedanya, sayuran pada karedok disajikan dalam keadaan mentah. Biasanya sayur untuk dijadikan karedok adalah tauge, kol, kemangi, kacang panjang, terong, dan mentimun.

Inilah daftar makanan khas Bandung yang memiliki rasa yang lezat dan populer yang tidak mengecewakan wisatawan!